Bikin Smartphone mu Seperti Baru Dengan Cara Ini
Bikin Smartphone mu Seperti Baru Dengan Cara Ini-Bagi para pengguna Android yang telah lumayan lama menggunakan smartphone- nya pasti lama-lama merasa bosan dikarenakan tampilan yang sudah tidak menarik ataupun performanya yang sudah menurun. Ada beberapa metode yang dapat digunakan para pengguna Android yang performanya sudah tidak baik lgi, supaya tidak bosan dengan tampilan Smartphone nya. cara yang akan admin bahas ini akan membuat tampilan Smartphone sahabat lutfin terlihat seperti baru dan performanya juga akan meningkat. Untuk itu simak baik-baik ya sahabat.Website untuk belajar desain grafis gratis
Bikin Smartphone mu Seperti Baru Dengan Cara Ini
Cara yang pertama yang bisa dilakukan adalah dengan menghapus atau uninstal aplikasi yang tidak dipakai. cara ini akan menghemat pemakaian ram dan memory perangkat atau ruang penyimpanan. Aplikasi yang seperti ini berpotensi mengakses data individu pengguna yang mana akses tersebut sudah disetujui oleh pengguna diawal penggunaan aplikasi.
2. Mengosongkan ruang memory
Di era sekarang smartphone dibekali dengan ruang pengimpanan yang besar mulai dari 32GB,64GB,128GB Bahkan ada yang sampai 1TB. Hal ini kadang membuat pengguna lalai untuk menghapus file yang tidak berguna karena besarnya file penyimpan yang tersedia. Sementara itu mempertahankan file yang tidak penting pasti membuat ruang memori makin menipis. Dan membuat performa HP sahabat lutfin semakin menurun atau lelet. Untuk itu hapuslah file-file yang tidak diperlukan dan buatlah file yang ada di prangkat sahabat terorganisir. Dengan mengelompokan file-file penting berdasarkan jenis-jenisnya dalam folder tertentu.
Soal Ujian tentang Aplikasi Canva
3. Mengatur home screen
Dalam smartphone android terdapat fitur yang mengasyikkan dimana pengguna dapat mengatur tampilan Smartphone sesuai dengan keinginan pengguna. Mulai dari mengubah icon folder, menfubah tema atau launcher, serta customisasi yang lainnya. Cara ini akan membuat pengguna tidak bosan dengan tampilan Smartphone nya. Dengan mengkustomisasi tampilan Smartphone pengguna dapat merasakan sensasi menggunakan HP baru.
4. Mengubah pengaturan
Kemudian cara selanjutnya yang bisa dilakukan adalah dengan mengubah pengaturan hp sahabat lutfin dari yang biasa menjadi Dark mode atau mode gelap. Hal ini akan membuat pengguna seperti menggunakan HP yang berbeda dari sebelumnya. Dampak yang dirasakanpun sangat berbeda dari yang biasa. Sahabat lutfin juga bisa mengubah tata letak dari aplikasi atau icon-icon yang sesuai dengan keinginan sahabat lutfin.
5. Menghapus cache aplikasi
Cara berikutnya ialah dengan menghapus cache aplikasi baik dari foto, video maupun aplikasi lainnya. Cache akan menumpuk apabial tidak dihapus. Dikarenakan setiap sahabat lutfin melihat foto, story, video dalam aplikasi tertentu ataupun internet hal tersebut akan menjadi cache yang tersimpan dalam memory perangkat. Hal ini akan membuat HP lelet atau performanya akan turun. Bahkan dalam waktu sehari saja cache akan banyak yang menumpuk apalagi dalam waktu yang lebih lama. Untuk itu sahabat lutfin harus sering-sering menghapus cache dalam smartphone yang sahabat gunakan.
6. Menginstal ulang aplikasi
Cara ini harus dilakukan agar tidak ada data aplikasi yang menumpuk dalam smartphone karena setiap update aplikasi akan terjadi penumpukan data dalam penyimpan aplikasi tersebut. Untuk itu apabila ada aplikasi yang lama digunakan seperti game mobile legend dan aplikasi yang membutuhkan penyimpanan besar lainnya. Dianjurkan untuk menghapus dan mendownload ualng aplikasi tersebut.
Itulah beberapa cara yang dapat sahabat lutfin gunakan agar membuat smartphone sahabat seperti baru dengan performa yang mendukung. Selamat mencoba!
Akhir kata :